14/11/10

WELCOME TO ZOMBIES AREA MR OBAMA

Presiden Amerika Barrack Obama berkunjung ke Indonesia dalam rangka Menunjukan kepedulian Negeri Paman Sam terhadap banyaknya bencana alam di Indonesia.
Berbagai tanggapan bermunculan dari berbagai kalangan,ada yang bernada sumbang tapi ada juga yang penuh semangat menyambut Si Anak Menteng "pulang kampung".
saya juga nggak mau ketinggalan mengulas dan mengucapkan "selamat datang" dan "terima kasih" atas kunjungan dan simpati Pak Obama atas kunjunganya di Indonesia.
Kebetulan beliau adalah salah satu orang yang sangat saya kagumi,karena jiwa humoriesnya yang tinggi seperti selogan ZOMBIES AREA : SMILE IS MY WAY
Dan setelah berpidato di Universitas Indonesia dan memberikan mata kuliah umum disana tidak banyak yang tau apa yang dilakukan Obama di Indonesia! Berikut adalah foto-foto Obama selama kunjungan di Indonesia yang belum terekspose,lets cekidot!

MARK ZUCKERBERG : PENDIRI FACEBOOK

Jika ditanya siapa orang yang bisa dibandingkan dengan Bill Gates? maka saya akan menjawab Mark Zuckerberg lah orangnya.
Siapa Zuckerberg? saya rasa kita semua sudah mengetahuinya bahwa Pria yang lahir pada 14 Mei 1984 ini adalah otak dari terciptanya situs jejaring sosial facebook.
Banyak blogger yang telah mengulas biografi Zuckerberg,tapi itu tetap tidak mengurangi niat saya untuk membuat postingan mengenai dirinya,karena di zombies-area saya akan membuat beberapa postingan yang saya dedikasikan kepada orang-orang yang saya kagumi dan ingin saya kenal. Mark Zuckerberg salah satunya....
Facebook diluncurkan pertama kali pada tanggal 4 Februari 2004 oleh Mark Zuckerberg sebagai media untuk saling mengenal bagi para mahasiswa Harvard.

Harvard? ya,Zuckerberg dan Bill Gates sama-sama mahasiswa drop out dari universitas itu. Zuckerberg dianggap melanggar privasi mahasiswa lain ketika membuat sebuah situs bernama Facemash.com yang secara otomatis mengambil foto-foto mahsiswa lain dan menyandingkanya dengan foto wajah binatang,sementara mahasiswa lain dapat melakukan rate mana yang lebih baik wajahnya?!!!! Gokil banget nih orang.
Saat belajar di Harvard University pada tahun 2004, dia menciptakan Facebook bersama kawannya, Dustin Moskovitz dan Chris Hughes.
Hughes kemudian direkrut Obama saat masih menjadi calon presiden untuk membuat situs barackobama.com.
KESEDERHANAAN ZUCKERBERG
Pemuda 26 tahun itu tinggal di sebuah rumah kecil yang disewanya. Dari luar tak tampak kemewahan sedikitpun. Rumahnya di Palo Alto, California itu, tampak seperti rumah-rumah kalangan kelas menengah biasa di Amerika Serikat. Sama sekali tak terbayangkan orang terkaya peringkat 35 di Amerika serkiat itu punya rumah "sederhana". Padahal kekayaan US$ 6,9 miliar (Rp 61,8 triliun)
Zuckerberg tinggal di rumah tersebut dengan pacarnya, Priscilla Chan. Di rumah itulah kini Zuckerberg sedang serius belajar bahasa Cina setiap hari. Itu adalah persiapan Zuckerberg untuk melawat Cina akhir tahun ini bersama pacarnya.
 
ZUCKERBERG DAN FACEBOOK
bukan orang besar jika tidak ada kontroversi tentang dirinya
Kiprah Zuckerberg lewat Facebook melesat seperti roket. Pada Februari 2004 ketika Zuckerberg meluncurkan program itu, para siswa di AS langsung membuka akun di Facebook dan dari mulut ke mulut menyebar hingga merambah ke sekolah dan universitas lain.
Zuckerberg dan timnya pun kemudian pindah ke Palo Alto, California, dan mulai merangkul investor, seperti pendiri PayPal, Peter Thiel, dan pendiri Napster, Sean Parker.
Pada Agustus 2005 Zuckerberg secara resmi menamakan perusahaannya Facebook. Setelah berhasil mengumpulkan modal 12,7 juta dollar AS, dia mengembangkan perusahaan ke level berikutnya. Situs itu secara bertahap dan konsisten terus memperluas jaringan.
Saat ini ada lebih dari 175 juta pengguna aktif dengan berbagai fasilitas yang ada di situs itu. Facebook kini menjadi situs keempat yang paling sering dikunjungi di dunia.
”Pencuri”
Tentu saja sukses Zuckerberg dibarengi dengan kontroversi. Beberapa teman sekolahnya menuduh dia mencuri ide ConnectU untuk Facebook. Namun, gugatan soal itu ditepis pengadilan. Dia menyebabkan kehebohan karena dianggap ”menjual” data-data pribadi pemilik akun, tanpa menghargai privasi.
Pada tahun 2006 Zuckerberg mencengangkan dunia karena menampik tawaran Yahoo untuk membeli Facebook seharga 1 miliar dollar AS (atau sekitar Rp 12 triliun). Setahun kemudian, Microsoft membeli 1,6 persen saham Facebook seharga 240 juta dollar AS. Kini nilai ekonomi Facebook ditaksir sebesar 15 miliar dollar AS.
Zuckerberg yang lahir dari keluarga dokter yang kaya memiliki 20 persen saham di Facebook senilai 3 miliar dollar AS. Majalah Forbes mendeklarasikan Zuckerberg sebagai miliuner ”self made” termuda di planet ini.
Namun, jangan tanyakan perihal kehidupan pribadinya, tidak banyak yang diketahui. Maklum, ketika di SMA pun dia sudah berkutat dengan urusan komputer. Ketika itu dia ingin membantu jaringan yang dimiliki ayahnya untuk dipertemukan lewat dunia maya.
Kebiasaan ini terus melekat dan dia lupa belajar. Karena urusan komputer dan teknologi informasi inilah dia drop-out dari Harvard.
Entah iseng atau tidak, Facebook kini kebanjiran uang. ”Mengherankan juga, begitu banyak tawaran datang,” kata Zuckerberg kepada Techcrunch pada 7 Desember 2008.
Zuckerberg berambisi akan mengedepankan layanan dan aplikasinya sehingga penggunanya senyaman mungkin. Facebook adalah media sebagai alat penyatu warga yang ada dunia. Zuckerberg juga mengatakan bahwa ”Bukankah kami memiliki situs, yang membuat Anda merasa lebih enak menggunakannya?”